Biaya Produksi dan Pasang Umbul-Umbul di Jakarta – Dengan pemasangan umbul-umbul sebagai salah satu media pemasaran, maka Anda bisa mengomunikasikan produk barang dan jasa dengan tepat dan mudah. Umbul-umbul bisa dipasang di tempat manapun baik di dalam maupun luar ruangan sehingga bisa dibaca siapa saja yang berlalu lalang. Selain kemudahan pemasangan, umbul-umbul juga dinilai ekonomis karena harganya yang termasuk terjangkau.
Umbul-umbul juga sering dipasang pada berbagai macam event atau acara untuk kemeriahan dekorasi. Umumnya berisi promosi iklan dari sponsorship yang turut mendanai kegiatan event tersebut. Dilihat dari semua fungsi tersebut, maka pengertian umbul-umbul adalah: sebuah media komunikasi massa yang fungsinya sebagai media promosi atau marketing serta sponsor yang biasa diselenggarakan di tempat umum yang strategis, seperti:
- Pusat perbelanjaan
- Peresmian gedung
- Bandara
- Terminal
- Stasiun
- Sarana olahraga
- Jalan raya
- Pameran dan seminar, dan sebagainya.
Umbul-umbul terbuat dari media kain atau sejenisnya yang dipasang memanjang secara vertikal dan dipajang di jalan/ gedung dan tempat lainnya. Umbul-umbul ini bersifat tidak permanen karena hanya dipajang sementara, berbeda dengan konstruksi media reklame lain seperti billboard atau videotron.
Biaya produksi dan pasang umbul-umbul di Jakarta
Biaya produksi dan pasang umbul-umbul di Jakarta dan sekitarnya bergantung dari teknik produksi serta ukurannya. Memang berbeda jasa pembuat umbul-umbul, maka akan berbeda pula harganya. Namun, berikut ini gambaran umum biaya produksi serta pemasangan umbul-umbul yang terjangkau:
- Harga/ biaya produksi dan pasang umbul-umbul dibuat dengan teknik digital printing
- Lebar 90 cm Rp 20.000 hingga Rp 23.000 per meter
- Lebar 100 cm Rp 22.000 hingga Rp 25.000 per meter
- Lebar 115 cm Rp. 24.500 hingga Rp 27.500 per meter
- Harga/ biaya produksi dan pasang umbul-umbul dengan teknik sablon (lebar kainnya 90 cm):
- Ukuran 400 hingga 1000 meter Rp 9.000 per meter
- Ukuran 1000 hingga 2500 meter Rp 8.500 per meter
- Ukuran 2500 hingga 5000 meter Rp 8.250 per meter
- Ukuran 5000 hingga 7500 meter Rp 7.750 per meter
- Ukuran 7500 hingga 10.000 meter Rp 7.250 per meter
- Ukuran lebih dari 10.000 meter Rp 6.750 per meter
- Harga/ biaya produksi umbul-umbul di Jakarta (lebar kainnya 115 cm):
- Ukuran 400 hingga 1000 meter Rp 9.000 per meter
- Ukuran 1000 hingga 2500 meter Rp 8.500 per meter
- Ukuran 2500 hingga 5000 meter Rp 8.250 per meter
- Ukuran 5000 hingga 7500 meter Rp 7.750 per meter
- Ukuran 7500 hingga 10.000 meter Rp 7.250 per meter
- Ukuran lebih dari 10.000 meter Rp 6.750 per meter
Jika Anda ingin umbul-umbul dikerjakan lebih cepat selesainya, maka biaya produksi juga akan bertambah. Harga produksi dan biaya pasang di atas disesuaikan dengan lama pengerjaan.
Ukuran standart kain dan material sejenisnya untuk pembuatan umbul-umbul
Kebanyakan standart kain umbul-umbul misalnya yang terbuat dari jenis kain tetoron cotton/ TC dan TC poly yang biasanya dibuat oleh banyak jasa pembuatan umbul-umbul seperti Sinergi Media Advertising yaitu berukuran lebar 90 cm dan 115 cm. Mengenai biaya produksi dan pasang umbul-umbul di Jakarta dengan ukuran lebar kain tersebut sudah dijelaskan di atas. Jarak ideal antar umbul-umbul ketika dipasang adalah sekitar 5 meter, jarak ini dapat diperpendek agar kelihatan semakin meriah.
Pada umumnya ukuran standart umbul-umbul selebar 90 cm dengan panjang antara 3 hingga 5 meter. Agar bisa dipasang secara rapi, maka umbul umbul kain dipasangi tali di bagian sisi kiri agar bisa dipajang dengan posisi vertikal. Kemudian tiap umbul-umbul yang dipasang diambil jarak per meter. Selain itu, juga ada umbul umbul kain dengan finishing selongsong yang biasanya juga memakai kain selebar 115 cm dengan desain ukuran 1 meter menggunakan selongsong berukruan 15 cm.
Mengenai biaya produksi dan pasang umbul-umbul di Jakarta yang murah, maka ukuran 90 cm biasanya jauh lebih terjangkau dibandingkan dengan ukuran 115 cm. Tapi Anda juga bisa mengorder ukuran spesial lainnya disesuaikan dengan kebutuhan.
Baca juga: Harga Pasang Iklan Videotron
Kelebihan dan kelemahan pasang umbul-umbul di Jakarta
Umbul-umbul biasanya dibuat dan dipasang oleh jasa agen periklanan, contohnya seperti Sinergimedia.co.id. Terdapat beberapa kelebihan dan kelemahan dalam penyelenggaraan media reklame ini, yaitu:
- Kelebihan pasang umbul-umbul
- Biaya produksi dan pasang umbul-umbul di Jakarta dan sekitarnya yang terjangkau.
- Mudah dilihat karena berada di tempat-tempat umum yang dilalui banyak orang.
- Biaya perizinan yang lebih mudah dan murah jika dibandingkan dengan media pemasaran lainnya seperti televisi, radio, koran, dsb.
- Cara pasang dan pencopotan yang lebih mudah.
- Memeriahkan suasana dan dapat menjadi dekorasi yang bagus jika tertata rapi.
- Memberikan informasi bermanfaat bagi masyarakat misalnya promosi/ iklan produk serta menjadi penanda bahwa ada suatu event/ kegiatan di sana yang bisa diikuti.
- Desain yang menarik dan bervariasi karena umumnya memakai desain warna-warni meriah.
- Lebih tahan cuaca panas dan hujan sehingga tidak mudah rusak.
- Dapat diisi lebih dari 1 macam informasi, misalnya digunakan untuk lebih dari 1 sponsorship.
- Kelemahan pasang umbul-umbul
- Memerlukan lahan atau tempat lebar untuk pemasangannya jika dibandingkan cara promosi lewat pamflet, poster, dan sejenisnya.
- Dapat mengganggu ketertiban umum jika dipasang di tempat yang kurang strategis.
- Ada resiko umbul-umbul jatuh jika terkena angin kencang karena konstruksi yang tidak permanen dan kurang kuat jika dibandingkan konstruksi reklame papan atau billboard.
- Bisa cepat rusak karena materinya yang hanya berupa kain dan sejenisnya.
- Hanya bersifat sementara sehingga tidak dipasang secara permanen.
Demikian beberapa kelebihan dan kelemahan dari pemasangan umbul-umbul yang bisa dijadikan bahan pertimbangan sebelum menyelenggarakannya.
Jasa pasang umbul-umbul
Jika Anda sedang mencari jasa periklanan yang menawarkan biaya produksi dan pasang umbul-umbul di Jakarta dan wilayah sekitarnya, maka Anda bisa memanfaatkan Sinergi Media Advertising. Kami menyediakan produksi dan pemasangan langsung umbul-umbul untuk daerah Jakarta, Bekasi, dan sekitarnya dengan harga terjangkau.
Biaya pembuatan umbul-umbul yang dibuat tidak terlalu mahal karena kami juga ingin memberikan kepuasan dan berfokus pada kualitas ke para klien yang ingin memasang umbul-umbul. Selain itu, kami juga mengerjakan umbul-umbul secara cepat dan hasilnya rapi berkat adanya tenaga kerja profesional yang siap sedia dalam membuat reklame ini.
Tidak hanya umbul-umbul, namun kami juga menawarkan pembuatan spanduk, billboard, baliho, banner, dan media reklame untuk promosi dan non promosi lainnya. Segera hubungi kontak kami melalui nomer telepon ataupun via e-mail yang sudah disediakan pada halaman situs ini. Anda boleh bertanya mengenai biaya produksi dan pasang umbul-umbul di Jakarta sebelum order.
Kalau mau pesan umbul2 apakah sekalian termasuk perijinan?
Bisa kontak kami di, WhatApps : 081285535200 Email : info@sinergimedia.co.id